Serabi adalah salah satu Jajanan khas Bandung yang memiliki rasa yang enak, lezat dan bisa nikin ketagihan ketika mencobanya. Kue serab ini memiliki varian rasa yang bermacam-macam seperti rasa keju, strawbery, coklat hingga serabi toping oncom. Nah, rasa yang terakhir kami sebut (serabi toping oncom) adalah varian kue serabi yang akan kami bahas resep pembuatannya kali ini.
Resep Serabi Oncom
Bahan Membuat Serabi Oncom :
60 gram tepung terigu
250 gram tepung beras
350 ml air hangat
400 ml santan, (sisihkan parutan kelapa)
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Bahan Bumbu Halus :
2 siung bawang putih
3 butir bawang merah
garam secukupnya
4 buah cabai merah keriting
3 cm kencur
4 cabe rawit
Bahan Topping Oncom :
3 potong oncom (dicincang kasar)
3 buah cabai rawit merah (iris sesuai selera)
1 sendok teh garam
1 batang serai (dimemarkan)
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula merah
Cara Membuat Tumisan Oncom :
-Tumis semua bahan bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, lalu masukkan bahan toping oncom ke dalamnya. Kemudian aduk dan tumis hingga matang. setelah itu angkat dan sisihkan.
Cara Membuat Serabi Oncom Khas Tasikmalaya :
1. Langkah pertama, larutkan tepung terigu dan tepung beras dengan air. Lalu tambahkan santan beserta parutan kelapa muda, garam dan gula pasir. Kemudian aduk hingga rata.
2. Selanjutnya, Siapkan tungku dan cetakan serabi. Lalu panaskan cetakan serabi dan oleskan margarin ke permukaan dengan kuas. Kemudian tuang adonan serabi oncom (kurang lebih sekitar 1 sendok sayur), setelah itu diamkan beberapa saat. Setelah itu diamkan beberapa saat. Setelah beberapa saat, segera taburi tumisan oncom di atasnya, kemudian tutup dan diamkan sampai serabi menjadi matang, Setelah itu angkat dan serabi oncom buatan anda siap untuk disajikan.
Selamat mencoba
Cara dan Resep Membuat Serabi Oncom Sederhana Khas Tasikmalaya
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Entri yang Diunggulkan
Tiket Masuk Kolam Renang Batu Mahpar Galunggung
Oleh Admin EXPLORETASIK .BLOGSPOT.COM Singaparna merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang memiliki potensi tempat wisata yang san...
Postingan Populer
-
Oleh Admin EXPLORETASIK.BLOGSPOT.COM Wisuda merupakan momen-momen yang paling dinantikan oleh semua mahasiswa. Nah di momen berkesan ini, ...
-
Oleh Admin EXPLORETASIK.BLOGSPOT.COM 1. Vx Skin Care Tasikmalaya Alamat: Jl. Dewi Sartika No.1, Empangsari, Tawang, Tasikmalaya, Jawa Bar...
-
Oleh Admin EXPLORETASIK.BLOGSPOT.COM Hello sobat dirumah, salam sejahtera buat semuanya. Seperti biasa ketemu lagi bersama gue My Ano yang...
No comments:
Post a Comment