14 Makanan & Oleh-Oleh Khas Dari Tasikmalaya

Halo para kuliner’s kembali lagi kita akan membahas mengenai makanan khas yang paling khas di sebuah daerah. Dalam kesempatan kali ini kita akan membahas tuntas apa aja sih makanan enak dan khas di suatu daerah yang berada di Jawa Barat. Tepatnya daerah Tasikmalaya.
Mungkin bagi kamu yang asli dari Jawa Barat (sunda) bakal tidak asing lagi dengan beberapa masakan Jawa Barat yang sudah banyak banyak dijual di beberapa daerah seperti Tasikmalaya ini. Langsung saja kita simak beberapa makanan khas dan oleh-oleh dari
1. Makanan Khas Tasikmalaya – Nasi Cikur
Jika kamu pernah ke Tasik, ada sebuah warung sederhana di pertigaan jalan Penyerutan, jalan Tentara pelajar. Yang menjual makanan yang khas Tasik yaitu nasi cikur. Warung tersebut mungkin satu-satunya warung yang menjual makanan khas tersebut.
Walaupun nasi cikur ini dijual di warung sederhana, tapi soal rasa jangan ditanyakan lagi. ngeunah pokokna mah euy
(begitu kata orang tasik). Selain rasanya yang patut diacungi jempol juga dengan harga yang relatif murah dan terjangkau. Walaupun begitu makanan khas ini bisa membuat perut kita kenyang dan senang tentunya.
2. Oleh-Oleh Khas Tasikmalaya – Kelontong
Tentunya sangat disayangkan dong jika kita pergi ke suatu daerah tanpa membeli salah satu oleh-oleh khasnya? Nah bagi kamu yang hendak berkunjung ke Tasikmalaya, jangan lupa untuk membeli oleh0oleh ini yaitu kelontongan.
Makanan ringan khas Tasikmalaya ini terbuat dari bahan berasa ketan yang berasa ketan yang kemudiandi proses hingga menjadi makanan camilan yang enak dan gurih.
3. Tutug Oncom Khas Dari Tasikmalaya
Kuliner khas Tasikmalaya yang satu ini merupakan makanan asli suku sunda. Tutug oncom atau biasa disingkay T.O itu adalah makanan khas Tasikmalaya yang terbuat dari nasi yang diaduk bersama tambahan oncom goreng ataupun oncom bakar.
4.Oleh-Oleh Khas Tasikmalaya
Bagi masyarakat sunda rengginan memang sudah tidak asing lagi. Rengginang yang merupakan makanan ringan ini biasanya di simpan di dalam kotak kaleng bekas kue yang selalu hadir di hari-hari besar seperti lebaran ataupun hari-hari lainnya.
Jika kamu hendak bertamu saat hari lebaran ke Jawa Barat. jangan kaget jika melihat kaleng yang bergambar kue-kue enak tapi pasti pas dibuka isinya rengginang. Sudah menjadi kebiasaan unik saat lebaran. Hehe
5. Makanan Khas Tasikmalaya – Bubur Ayam H Zaenal
Untuk kamu yang sedang sakit atau yang tidak suka dan anti dengan nasi. kamu bisa mencoba bubur khas Tasikmalaya H Zaenal. Walaupun bubur ayam sudah banyak yang menjualnya di berbagai daerah di Indonesia, tetapi kamu harus coba bubur ini.
Selain rasanya yang lezat dan gurih. bubur ayam H.Zaenal selalu ramai dikungjungi pembeli baik itu dari Tasikmalaya ataupun para pengunjung dari daerah lain yang ingin mencobanya dengan harga yang terjangkau dan rasa yang masih terjaga dari waktu ke waktu. kamu bisa mengunjunginya juga di jalan Kalektoran Tasikmalya.
6. Oleh-Oleh dan Makanan Khas Tasikmalaya – Sale Pisang
Sama seperti sale-sale pada yang biasa kita temui di daerah-daerah lain. Sale pisang khas Tasikmalaya juga kudu kamu coba dan bawa pulang sebagai oleh-oleh. Sale yang terbuat dari pisang yang diproses dengan cara di sisir tipis dan dijemur dibawah sinar matahari bisa langsung dimakan ataupun digoreng terlebih dahulu dengan tepung.
7. Makanan Khas Tasikmalaya – Soto Ayam Pataruman
Jika kamu suka makanan kuah, di Tasikmalaya terdapat makanan khas yaitu soto ayam pataruman yang selalu menjadi menu favorit dan banyak diminati. Salah satu penjual soto khas Tasikmalaya yaitu Ibu Rina ini sudah menjual sejak 60an dan bertahan hingga sekarang.
Menurut Ibu Rina. tidak ada yang spesial dalam soto ayam ini. Tetapi yang membuat soto ayam pantura ini laku dan menjadi favorit adalah dengan berusaha menjaga dan mempertahakan citarasa yang khas pada soto tersebut.
Tertari ingin mencobanya? Kamu hanya perlu datang ke jalan Pataruman no 23, Tasikmalaya.
8. Kuliner Tasikmalaya – Mie Bakso Laksana
Baso memang makanan favorit semua. Di semua jalan pasti ada dan banyak yang menjual baso. Tak terkecuali dengan Tasikmalaya. Dari sekian banyaknya penjual baso. ada yang baso yang dirasa sangat enak dari bakso yang lain yaitu bakso laksana.
9. Oleh-oleh Khas Tasikmalaya – Kripik Sukun
\
Berbeda dengan kripik lainnya yang biasa kita temui seperti kripik singkong dan yang lainnya. Di Tasikmalaya ada kripik sukun yang terbuat dari buah sukun yang sudah matang.
Buah sukun yang sudang matang dipotong-potong menjadi bagian-bagian kecil. kemudian di goreng dan duikasih bumbu.
Cara membuatnya sangat mudah bukan? Tapi ada yang lebih mudah lagi daripada harus membuat. Yaitu membeli langsung ke Tasikmalya.
1 0. Kuliner Tssikmalya – Kupat Tahu
Kupat tahu yang biasa banyak ita temui di penjual kaki lima ini juga merupakan makanan khas yang harus dicoba saat berkunjung ke Tasik. Rasanya yang khas juga menjadi alasan untuk kamu wajib mencobanya. Makanan khas ini bisa kamu temukan di jalan raya Mangunreja, Singaparna.
11.Oleh-Oleh dan Makanan Khas Tasikmalaya – Martabak Ramayana.
Makanan dan oleh-oleh khas selanjutnya yaitu martabak ramayana. pecinta makanan manis mana nih? tidak lengkap kalo belum merasakan manisnya martabak ramayana khas Tasikmalaya ini.
Bagi yang suka manis bisa membawanya sebagai oleh-oleh khas tasikmalaya ini yang berlokasi dijalan Tentara Pelajar Tasikmalaya.
12. Oleh-Oleh Khas Tasikmalaya – Payung Geulis
Kalau pribahasa bilang “sedia payung sebelum hujan”, kalau di Tasik “beli payung sebelum pulang”. Payung geulis atau dalam bahasa Indonesianya payung cantik ini adalah oleh-oleh yang jangan sampai kamu lewatkan ketika berkunjung ke Tasik.
Payun geulis ini merupakan ikon kota Tasikmalaya yang harganya relatif murah dan terjangkau. Mulai dari Rp 20.000 hingga 50.000 tergantung ukuran.
Kelom yang diberi hiasan akan terlihat menarik dan cocok dibawa pulang sebagai oleh-oleh spesial untuk isteri, anak ataupun orang tua.
13. Oleh-Oleh Khas Tasikmalaya – Kelom Geulis
Selain payung geulis, salah satu ikon Tasik lainnya yaitu kelom geulis. Ketika berkunjung ke Tasik, jangan sampai lupa untuk membeli oleh-oleh khas ini. Kelom geulis ini dibuat secara manual oleh para pengrajin.
Kelom yang diberi hiasan akan terlihat menarik dan cocok dibawa pulang sebagai oleh-oleh spesial untuk isteri, anak ataupun orang tua.

14. Baju khas Tasik

Itulah beberapa ulasan mengenai oleh-oleh, kuliner dan makanan khas Tasikmalaya yang wajib kamu beli saat berkunjung ke Tasik. Selain daripada itu ada beberapa yang tidak saya bahas seperti wajit, opak, dan lain sebagainya.
Semoga bermanfaat dan terimakasih atas kunjungannya

Cara Membuat Lengko Ayam Mantap Khas Tasik

Lengko merupakan makanan khas Tasikmalaya yang terdiri dari lontong , irisan daging dan disiram dengan kuah kuning yang nikmat. Lengko bisa menggunakan daging ayam dan daging sapi. Lengko Sapi dan Lengko Ayam sangatlah diminati di Tasikmalaya karena rasanya yang enak dan cocok untuk sarapan pagi. Walaupun Lengko di daerah lain akan berbeda jenis makanannya contohnya ada nasi lengko dari cirebon dan tidak memakai kuah kuning dan juga daging dan lontong, tetapi adalah nasi yang dicampur dengan tempe tahu dan oncom, sangat berbeda jauh bukan? Nah kali ini kami akan memberikan resep Lengko Ayam khas Tasikmalaya yang tentunya mudah dan enak.
Siapa yang suka sarapan lengko? saya punya resep praktis dan rasanya gurih-gurih gimana gitu..
Bahan :
– ayam kampung 1 ekor (direbus dan disuwir ataupun cuma dipotong-potong kecil)
– bawang merah
– bawang putih
– ketumbar
– jinten
– jahe sedikit saja
– cabe merah
– kunyit
– sereh
– kayu manis
– daun salam
– garam
– gula pasir
– kuah kaldu ayam (didapat dari ayam kampung tadi di rebus sampai tersisa air sedikit saja)
*semua bumbu sy kira-kira aja.. kalau yang biasa masak pasti bisa mengira-ngira
Cara Membuat :
1. haluskan bumbu bawang merah, bawang putih ketumbar, jinten, cabe merah, jahe, kunyit, dan garam, kemudian tumis sampai harum
2. masukan sereh, kayu manis dan daun salam
3. masukan kaldu ayam tunggu sampai mendidih kemudian masukan ayam kampung yang sudah dipotong potong tadi
4. tambahkan gula pasir sedikit kurang lebih 1-1,5 sendok makan
5. setelah mendidih masukan santan kental aduk terus sampai mendidih lagi dengan api kecil agar santan tidak pecah
6. angkat dan sajikan dengan lontong dan bawang goreng, jika suka pedas beri sambal cabe rawit.
disajikan hangat-hangat sungguh mantaaaappp!!!! selamat mencoba

Cara dan Resep Membuat Serabi Oncom Sederhana Khas Tasikmalaya

Serabi adalah salah satu Jajanan khas Bandung yang memiliki rasa yang enak, lezat dan bisa nikin ketagihan ketika mencobanya. Kue serab ini memiliki varian rasa yang bermacam-macam seperti rasa keju, strawbery, coklat hingga serabi toping oncom. Nah, rasa yang terakhir kami sebut (serabi toping oncom) adalah varian kue serabi yang akan kami bahas resep pembuatannya kali ini.
Resep Serabi Oncom
Bahan Membuat Serabi Oncom :
60 gram tepung terigu
250 gram tepung beras
350 ml air hangat
400 ml santan, (sisihkan parutan kelapa)
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Bahan Bumbu Halus :
2 siung bawang putih
3 butir bawang merah
garam secukupnya
4 buah cabai merah keriting
3 cm kencur
4 cabe rawit
Bahan Topping Oncom :
3 potong oncom (dicincang kasar)
3 buah cabai rawit merah (iris sesuai selera)
1 sendok teh garam
1 batang serai (dimemarkan)
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh gula merah
Cara Membuat Tumisan Oncom :
-Tumis semua bahan bumbu yang telah dihaluskan hingga harum, lalu masukkan bahan toping oncom ke dalamnya. Kemudian aduk dan tumis hingga matang. setelah itu angkat dan sisihkan.
Cara Membuat Serabi Oncom Khas Tasikmalaya :
1. Langkah pertama, larutkan tepung terigu dan tepung beras dengan air. Lalu tambahkan santan beserta parutan kelapa muda, garam dan gula pasir. Kemudian aduk hingga rata.
2. Selanjutnya, Siapkan tungku dan cetakan serabi. Lalu panaskan cetakan serabi dan oleskan margarin ke permukaan dengan kuas. Kemudian tuang adonan serabi oncom (kurang lebih sekitar 1 sendok sayur), setelah itu diamkan beberapa saat. Setelah itu diamkan beberapa saat. Setelah beberapa saat, segera taburi tumisan oncom di atasnya, kemudian tutup dan diamkan sampai serabi menjadi matang, Setelah itu angkat dan serabi oncom buatan anda siap untuk disajikan.
Selamat mencoba

Resep Membuat Seblak Basah Komplit Cemilan Khas Tasikmalaya

Siang-siang begini enaknya makan cemilan apa ya? Aduh kalo dalam pikiran saya kebayang deh rasa pedesnya seblak yang bikin ngiler. Nah kali ini kita mencoba bikin seblak komplit spesial, jangan cuma jago beli sana-sisi, yuk kita belajar cara membuat seblak komplit di rumah.
Ada beberapa bahan yang perlu dipersiapkan untuk membuat seblak basah pedas gurih yaitu bahan utama dan bahan tambahan.
Bahan tersebut antara lain bakso sapi, sosis, ceker ayam yang sudah dimasak bahkan daging, kita bisa menambahkan satu diantara bahan tersebut atau mengkombinasikannya sesuai selera.
Bahan :
1. 1 genggam kerupuk kanji mentah, kurang lebih 50gram.
2. Bahan pelengkap, bisa pilih salahsatunya atau dikombinasikan. Disini kita memilih bakso dan sosis sebagai pelengkapnya. 1 buah sosis dan 2 butir bakso sapi ukuran sedang diiris agak tipis.
3. 1 butir telur ayam dikocok lepas.
4. 1 tangkai daun bawang, potong kecil-kecil.
5. 1 tangkai seledri, cincang.
6. Bawang goreng secukupnya (untuk taburan)
7. Garam dan penyedap rasa secukupnya.
8. Kecap anis secukupnya.
9. Minyak goreng untuk menumis.
10. Anda bisa menambahkan Ceker ayam sesukanya.
Bumbu yang dihaluskan :
5 buah cabai rawit (bisa lebih atau kurang tergantung selera)
2 siung bawang merah
1 siung bawang putih.
1 butir kemiri (jika suka).
Kencur kurang lebih seukuran ujung jari.
Cara membuat :
-Didihkan air dan rendam ceker hingga matang lalu tiriskan.
-Didihkan air dan rendam kerupuk mentah hingga lumer, angkat kemudian tiriskan dan beri sedikit minyak goreng agar tidak saling menyatu, aduk rata dan sisihkan.
-Ulek bumbu-bumbu yang harus dihaluskan, panaskan wajan dan tumis bumbu yang sudah halus sampai harum.
-Masukkan bakso dan sosis yang sudah diiris, daun bawang dan seledri, aduk rata.
-Masukkan ceker ayam dan kerupuk yang sudah dilumerkan tadi, aduk lagi.
-Masukkan telur kocok dan aduk agak cepat agar telur tidak menggumpal.
-Beri sedikit air dan bubuhkan garam beserta penyedap rasa secukupnya.
-Biarkan sebentar sampai air agak berkurang kemudian bubuhkan sedikit kecap manis untuk memperkuat rasa dan aduk sampai air benar-benar mengering.
-Tuangkan ke mangkuk atau piring saji dan taburkan bawang goreng diatasnya.
-Seblak basah pedas gurih siap disajikan dan santaplah selagi panas.
Cara membuat seblak basah telor khas Tasikmalaya sebetulnya memiliki beberapa versi.
Ada opsi dimana telur dimasukkan terlebih dahulu sehingga terbentuk menjadi telur orak-arik, ada juga yang dimasukkan saat memasak.
Semua itu tergantung selera kita dan divariasikan seperti apa juga seblak basah tetap enak apalagi disantap saat cuaca dingin.
Tertarik untuk mencoba resep seblak basah Tasikmalaya ?

Cara Membuat Cireng Rujak Sederhana Cemilan Khas Tasikmalaya

Bagi anda pecinta kuliner pasti sudah tidak asing dengan cireng khas Jawa Barat tepatnya Khas cemilan Tasikmalaya yang terbuat dari tepung kanji. Tapi bagaimana rasanya ya kalau cireng di sajikan dan di santap dengan bumbu rujak. Bukan saus cabe atau saus saus tomat? Bagi anda yang ingin mencoba sensai baru rujak cireng disini resep dan cara membuatnya.
Bahan cireng :
Tepung terigu (5 sendok makanan)
Tepung kanji 1/4 kg
2 Siung bawang putih
1 siung bawah daun
Garam
Bahan bumbu/rujak :
Gula merah (1 bulatan)
Asem jawa secukupnya
Terasi udang sedikit saja
Cabe rawit sesuai selera
Garam secukupnya
Cara membuat cireng :
Campurkan tepung terigu, tepung kanki dan irisan bawang tambahkan garam secukupnya. Aduk hingga merata, kemudian masukkan air panas sekitar setengah gelas. Lali aduk-aduk hingga kalis. Setelah itu cetak cireng sesuai selera. Masukkan cireng ke dalam wajan dalam keadaan api padam, setelah itu panaskan. Masak hingga matang.
Jika di masak di dalam wajan yang panas/api agak besar biasanya cireng yang sedang di goreng suka meletup/meledak.
Cara membuat bumbu/rujak :
Masukkan gula merah, kemudian ulek hingga halus. tambahkan cabe rawit, terasi, asam jawa dan garam. Ulek hingga halus, tambahkan sedikit air agar bumbu rujak tidak terlalu kental.
Nah kini cireng dan bumbunya siap di santap.

Cara Membuat Cibay Ngelay Seuhah Asli Tasik

Resep Cibay Pedas Khas Tasikmalaya Sederhana Spesial Asli Enak. Cibay merupakan kependekan singkatan dari cireng lebay makanan berupa camilan yang terbuat dari aci yang di bungkus kulit lumpia mirip keroket di dalamnya berisi adonan aci di tambah lagi isi ayam bumbu, bawang atau sosis bisa juga kornet, tetapi pembuatannya beda dari cireng rasa cibay mantap, kenyal kenyal kayak lem tapi empuk dan lembut, apalagi ditambah dengan isi ayam yang gurih semakin lengkap.
Aneka kreasi olahan cibay terbaru, yaitu resep cibay Tasik, resep cibay pedas, resep cibay Garut, dll. Ya begitulah jajanan dan makanan Sunda terutama berbahan dasar aci tepung kanji banyak sekali singkatan untuk namanya unik dan menarik untuk cemilan atau jajanan anak-anak, misalnya ada lagi yang namanya cilung, cimol, cireng, cilok, cihu, citruk, cilor, cigor, cigo, batagor, basreng, basmut, dll.
Apa itu arti cibay? Cibay adalah lumpia goreng yang berisi aci yang ngambay (basah), dan di dalam aci nya ada yang isi sosis atau suiran ayam bumbu, bagi pencinta pedas atau selera pedas tinggal masukan rawit yang sudah dihaluskan. Sering juga disebut Aci Ngabarabay, Cireng Lebay dan Aci Ngambay yang enak dan super pedas. Selain Tasikmalaya ternyata ada juga makanan Cibay isi khas Garut yang pedas dan isi daging ayam suwir. Berikut aneka resep cibay komplit yang di lengkapi dengan cara bikin sendiri di rumah.
RESEP CIBAY PEDAS KHAS TASIKMALAYA
BAHAN :
1.Kulit lumpia yang sudah jadi, secukupnya
2. 3 batang bawang daun
3. 1/2 gelas tepung aci
4. Air sebanyak dua gelas
5. Penyedap rasa atom bulan secukupnya
6. Garam secukupnya
5 buah Cabe rawit untuk penggila pedas tinggal di tambah
6. Ayam suwir atau potongan sosis
7. Minyak goreng secukupnya untuk menggoreng
CARA MEMBUAT CIBAY PEDAS KHAS TASIK :
1. Panaskan wajan dengan api sedang, masukkan tepung aci yang sudah di campur dengan air,
2. kemudian aduk-aduk, masukkan bahan lain irisan bawang, suiran ayam atau potongan sosis,
3. garam secukupnya, penyedap rasa, kemudian cabe rawit yang telah dihaluskan untuk penyuka pedas, lalu aduk-aduk hingga warnanya bening. Lalu angkat.
4. Langkah kedua masukan adonan ke dalam lumpia, nah tinggal goreng hingga kering.
5. Kulit luarnya kres kriuk renyah dan didalamnya langsung lumer di mulut saking lembutnya.
6. Makanan yang satu ini lagi marak di kota Tasik.
7. Sajikan, jika masih kurang pedas bisa tambahkan bon cabe super hot diatasnya atau bisa pakai saus sambal botolan extra pedas.

Cara Membuat Cilok Goreng Sosoy Yang sedang Hitzz di Kuliner Tasikmalaya

Pada postingan kali imi saya akan menjelaskan seputar Resep dan cara membuat cilok goreng sosoy yang sedang hitzz dikuliner tasikamalaya.
Semoga resep kali ini bermanfaat untuk anda para pembaca setia.
Kata cilok pastinya sudah tidak asing ditelingan anda semua para pecinta kuliner. Kalau mendengar cilok, yang pertama kali terbayang pastinya buletan-buletan yang kenyal dan enak ya hehe. Cilok sendiri merupakan jajanan murah yang pada awalnya hanya dijajakan di SD, Tapi dewas ini cilok mulai dikembangkan oleh para ahli masakan dan dibuat menarik mungkin.
Saat ini sudah banyak sekali kedai-kedai atau tempat nongkrong anak muda yang dalamnya terdapat menu cilok. Yang pada awalnya peminat cilok hanyalah sebatas anak SD, sekarang para remajapun tidak merasa gengsi untuk jajan cilok, soalnya menu cilok jaman sekarang sudah berbeda banyak variasinya.
Langsung saja saya bahas Resep dan Cara Membuat Cilok Goreng Dengan Mudah. Pertama saya akan bahas tentang bahan yang digunakan untuk membuat ciloknya.
Bahan yang digunakan untuk membuat cilok :
1. Tepung Kanji 200 gram
2. Tepung terigu 200 gram
3. Daun bawang 2 batang, iris dengan halus
4. Air 400 ml
5. 1 sdt kaldu ayam
6. 1 sdt garam
7. 1/4 sdt merica bubuk
8. 2 siung bawang putih, kemudian haluskan
9. Air panas untuk merebus
Bahan sausnya :
1. Kacang tanah 150 gram, goreng lalu haluskan
2. Garam secukupnya
3. 1 sdt cuka
4. 1 sdt gula pasir
Cara Mebuat saus kacangnya :
1. Campurkan cuka, garam, gula, air dan kacang tanah yang telah dihaluskan
2. Didihkan sampai mengental
3. jika anda pecinta cilok pedas, tambahkan cabe secukupnya
Cara Membuat cilok sosoy mantap :
1. Campur tepung terigu dan juga kanji, ayak dan aduk hingga merata
2. Tambahkan bawang putih dan juga daun bawang aduk aduk lagi hingga merata. sisihkan.
3. Panaskan air sebanyak 400 ml, masukkan kaldu bubuk, merica bubuk dan garam masak hingga mendidih.
4. Masukkan campuran air tersebut dalam campuran tepung terigu sedikit demi sedikit.
5. Kemudian uleni hingga adonan dapat terbentuk. Jika adonan belum bisa dibentuk tambahkan air secukupnya sampai adonan dapat dibentuk.
6. Kemudian ambil sedikit adonan kemudian bentuk bulat bulat, lakukan hingga adonan habis.
7. Panaskan air untuk merebus cilok, masukkan cilok kedalam air yang sudah mendidih. Jika cilok mengapung, tandanya cilok sudah matang. Angkat dan tiriskan.
8. Sajikan cilok dengan saus kacang spesial enak dan lezat.
Gimana? gampang bukan? Ayoo sekarang saatnya anda mempraktekannya di rumahbersama keluarga, teman, pacar. Jika anda punya resep lain silahkan coba padukan dengan resep ini. Siapa tau nanti cilok buatan anda bisa lebih enak dari pada cilok buatan saya ini. Sekian postingan kali ini semoga bermanfaat dan terimakasih.

Anoy Food

 EXPLORETASIK.BLOGSPOT.COM

Anoy Food adalah Kurir cepat Delivery Makanan dalam Kota (Tasikmalaya). Menerima jasa pengiriman makanan dengan ongkir hanya Rp.5000/Porsi (area kota Tasikmalaya). Anoy Food juga menyediakan Ojeg Online dengan tarif normal Rp.10.000-15.000. Add pin Anoy Food 521c2e38 dan WA 081220607257
Cara Pemesanan Delivery Anoy Food
Temukan Tempat Makan disekitar Anda Pesan Antar Makanan dari Resto disekitar Anda

Memesan itu mudah
4 Langkah mudah untuk makanan kesukaan Anda
1. CARI
Cari resto disekitar lokasi yang Anda inginkan
2. PILIH
Ratusan menu makanan yang tersedia untuk Anda
3. BAYAR
Sangat cepat, mudah dan aman
4. NIKMATI
Makanan akan diantar sampai tempat Anda

Makan Keyang di cafe Eat Boss Tasikmalaya

Oleh Admin

Exploretasik.blogspot.com
Ada cafe yang makanannya berporsi banyak dengan rasa enak dan harga murah, Namanya Eat Boss. Tempatnya sangat nyaman, kamoh bisa betah deh berlama-lama di sini buat makan enak porsi banyak sambil ngobrol santai. Eat Boss kini buka cabang di Tasikmalaya, kali ini aqoh akan mereview Eat Boss yang berlokasi di jalan HZ Mustofa kota Tasikmalaya.
Dari pertama kali buka, Eat Boss ini udah terkenal sama porsi-porsi makanannya yang gede banget. Serasa makan ala bos gitu hihio. Tapi ada juga makanan yang porsi biasanya Dari segi menu, Eat Boss ini menyajikan aneka macam makanan, seperti Betutu Rice, Nasi Ayam Maranggi, Aneka Nasi Goreng, Aneka Steak, Sandwich, dan lainnya. Tak lupa Aneka Macam menu minuman Beverages ( Shake drink, Bubble Milk tea, Bubble Tea, Juice ) dan Aneka macam menu Dessert.
Aqoh mencoba Nasi Goreng Ala Boss versi jumbo. Aslinya wani di Riungkeun Ini porsinya  banyak banget. Harganya Rp15.000 baru polosannya doang ga ada topingnya. Kalau mau ditambahin topping kayak, ada lagi tambahan harganya.
Dan yang terakhir untuk minumannya aqoh mencoba tehnya Passion Apple Big Tea. Harganya Rp15.000.
Segggerrr..
Nah gimana? Puas dong ngeliat makanan gede-gede gini tapi harganya terjangkau? Yuk ahh ke sini

Info Loker Garmen PT.Sansan Saudaratex Jaya Tasikmalaya

Oleh Admin

Exploretasik.blogspot.com
 PT.Sansan Saudaratex Jaya adalah sebuah perusahaan industri garmen yang sedang berkembang di kota Tasikmalaya. PT. Sansan saat ini sedang membutuhkan Operator Jahit

Kriteria
1. Pria atau Wanita
2. Usia 18-40 tahun
3. Pengalaman min 1 tahun

Pelamar datang langsung dengan membawa
-Foto copy KTP
-Foto ukuran 2x3 (3 lembar) dan 3x4 (1 lembar)
-Surat lamaran lengkap
-Biodata / Riwayat Hidup
-Surat Izin bekerja dari Orang Tua/Wali/Suami
-Foto copy ijazah terakhir dan Daftar Nilai
-Surat Keterangan Sehat dari dokter
-Surat keterangan kelakuan baik dari Kepolisian
-Foto copy kartu keluarga

Jika Anda berminat kirimkan langsung lamaran ke PT. Sansan Saudaratex Jaya di Jalan Gubernur Sewaka No. 100 Kota Tasikmalaya. Perlu diingat jadwal penerimaan lamaran hari senin-jumat pukul 07:00. Tonghilap juga kalo udah kerja traktir gue makan-makan nya, kade ah tonghilap

Kulineran Nyoba Geprek Bensu Tasikmalaya

Oleh Admin

Exploreasik.blogspot.com
Kayaknya belakangan ini menu ayam geprek lagi hits banget ya? Banyak banget vendor yang berlomba-lomba menyajikan menu ayam geprek dengan ciri khasnya masing-masing. Dan salah satu yang lagi popular banget sampai cabangnya ada di mana-mana dalam waktu singkat adalah Geprek Bensu.
Akhirnya setelah lama penasaran ingin nyobain ayam geprek ruben onsu, kesampaian juga hari ini Hiho! Waktu itu sempet mau pesen geprek bensu lewat teman, tapi katanya antrenya lama bisa dua jam-an, yaudah deh minta cancel
Nah baru-baru ini, Geprek Bensu membuka cabang di kota Tasikmalaya. Tepatnya di kompleks ruko Jalan Moh Hatta No 147 kota Tasikmalaya, kalo dari mesjid Agung  ambil arah yang ke Simpang lima Branda Citebaks terus belok kanan ke arah Ciamis nanti pas belokan kalangsari ada ruko bertingkat nah disitulah resto ayam geprek bensu , lengkap banget kan penjelasan Aqoh? Keterlaluan kalau sampai gak bisa nemuin tempatnya.
Geprek Bensu buka mulai pukul 10 pagi dan Aqoh waktu itu datang pukul 10.30 dengan harapan pengunjungnya masih sepi kalau baru buka. Ternyata meski baru dibuka setengah jam, tapi Geprek Bensu udah ramai banget. Driver gojek udah banyak yang ngantri menunggu pesanan, pengunjung yang makan di tempat juga terlihat hampir memenuhi semua meja yang tersedia. Tapi rasa penasaran itu udah terbunuh hari ini sih.
Karena sering nonton review makanan para youtuber Tasik, Aqoh jadi penasaran sama ayam geprek bensu. Aqoh sering juga nonton youtube nya ka Ruben, katanya kalau mau beli mending sekalian yang geprek leleh aja. Akhirnya Aqoh memutuskan beli geprek leleh aja dech. Ternyata, geprek leleh ini ngga seperti yang Aqoh bayangin sih. Aqoh emang tau mozzarella kalo udah dingin ngga akan jadi seleleh itu. Dan kalo dari lidah, Aqoh kurang suka sama mozzarella karena cenderung tawar. Emang dasar Aqoh orangnya suka kepo hahaha, jadinya tetep beli yang leleh he he he he.
Di sini tersedia beberapa level mulai level 0 sampe 10. Pelayananya sih bilang, katanya level 7 udah pedes banget, tapikan tingkat kepedesan orang beda-beda, jadi Aqoh tetep nekat level 7. Dan ternyataaa waktunya ngga lama kok untuk si geprek bensu ini dateng. Langsung deh Aqoh makan.
Dan ternyata, level 7... sangat amat menyiksa bung. Ngga tau bedanya level 7 dan level lainnya apa, tapi menurut Aqoh kok sama aja ya. Apa karena udah terlanjur kepedesan?
Ayam goreng tepungnya gurih banget, kremesannya crunchy, gak keras dan berasa "mahal", gak kayak ayam goreng tepung pinggir jalan gitu. Kalo menurut Aqoh Mozarellanya kurang banyak, udah gitu di atas ayam goreng tepung ditaburi telur orak arik jadi yang kena lelehan kejunya cuma telurnya doank. Dari segi penampilan, cukup buat orang lapar mata sih Keliatannya menggiurkan gitu. Dan awalnya Aqoh kira mozzarellanya ini tebeeel banget, tapi ternyata Aqoh salah. Mozzarellanya nyaru sama telur. Sampe gue berprasangkan, "kok mozzarellanya rasa telur ya kaya Egg Mayo hiho.
Jamur gorengnya enak, gak terlalu berminyak, isinya banyak, dan murah, cuma 5 ribu aja. Sayangnya si jamur goreng gak digeprek. Dibiarkan utuh gitu, cuma ditaburi sambal di atasnya. Tapi gak masalah sih, enak ini, hiho.
Dari rasa sih, ya standarnya ayam tepung goreng yang dikasih sambel ulek aja sih. Daging si ayam juga empuk. Sambalnya di mulut Aqoh cuma pedes aja, ya kurang endes gitu lah.
Dengan harga 25 ribu seporsi, awalnya Aqoh pikir geprek bensu ini agak mahal apalagi untuk ukuran kota Tasikmalaya ya. Tapi ternyata Amazing karena ukuran ayamnya gede. Cuma sayang porsi nasinya dikit banget, kayak cuma basa basi gitu di perut, haha. Mending pesen tanpa nasi terus nasinya ambil sepuasnya di rumah hiho. Dan untuk harga, Rp25.000 sih cukup mahal ya untuk ukuran segitu dengan mozzarella yang nyatu dengan telur. So tunggu apa lagi buat kamoeh sobat kepo yang penasaran datang langsung kesini. Hiho

Entri yang Diunggulkan

Tiket Masuk Kolam Renang Batu Mahpar Galunggung

Oleh Admin EXPLORETASIK .BLOGSPOT.COM Singaparna merupakan salah satu kabupaten di Jawa Barat yang memiliki potensi tempat wisata yang san...

Postingan Populer